Thursday 3 June 2010

Cah Haisom Hakka

Bahan:
350 gram haisom, siap beli, 
300 gram daging ayam atau babi,
2 buah wortel, potong-potong,
8 iris jahe,
8 siung bawang putih, cincang ,
1 sendok teh merica,
1 sendok teh penyedap rasa (jika suka),
2 sendok makan minyak wijen,
2 sendok makan kecap manis,
2 sendok makan saus tiram, 
100 cc air,
3 batang seledri, potong panjang.

Cara membuat:

1. Cuci bersih haisom, tiriskan,
2. Tumis bawang putih dan jahe dengan minyak sayur hingga harum,
3. Masukkan ayam, haisom, wortel, saus tiram, kecap manis, lada, garam, penyedap rasa, air. Aduk rata,
4. Terakhir masukkan seledri, angkat,
5. Hidangkan.

Selamat makan!..[ikj-eresep-ggl]

Monday 31 May 2010

Kailan Saus Tiram


Kailan (芥藍, jièlán, brassica oleracea, kelompok alboglabra) adalah sayuran yang berdaun tebal, datar, mengkilap, berwarna hijau, dengan batang tebal, dan sejumlah kecil kepala bunga berukuran kecil hampir mirip dengan bunga pada brokoli. Kailan termasuk dalam spesies yang sama dengan brokoli dan kembang kol, yaitu brassica oleracea.

Kailan sering digunakan dalam masakan Tionghoa / Chinese Food dan terutama dalam masakan Hokkian dan Kanton. Sayur ini lazim ditumis dengan bumbu jahe dan bawang putih atau direbus dan dihidangkan dengan saus tiram. Daun maupun batang kailan dapat dimakan, biasanya dipotong-potong kecil dulu sebelum dimasak.


Bahan :
- 2 sdm minyak sayur,
- 3 siuang bawang putih, cincang,
- 2 cm jahe, memarkan,
- 250 gram kailan, ambil yang muda atau bisa juga baby kailan, kupas kulitnya, potong-potong,
- 2 sdm saus tiram,
- 1 sdm kecap asin,
- Garam, merica bubuk, gula secukupnya,
- 1/2 sdt tepung kanji + 50 ml air,
- 1 sdm minyak wijen.

Cara membuat :
1. Panaskan minyak. Tumis bawang dan jahe, sampai harum.
2. Masukkan kailan, saus tiram, kecap asin, garam, merica, gula, tepung kanji + air. Aduk-aduk. Tutup masakan dengan api besar.
3. Cepat angkat. Tuangi minyak wijen. Siap disajikan!.. 
[ikj-rml-wkpedia-ggl]

Sunday 30 May 2010

Bubur Ikan Tiociu (Teochew Fish Porridge)


Bubur merupakan salah satu hidangan yang diadaptasi dari kuliner Cina. Dalam perkembangannya, bubur mengalami adaptasi dengan cita rasa lokal.

Bubur harus disajikan panas-panas dan untuk bubur ikan Tiociu ini biasanya disajikan dalam claypot sehingga awet panasnya. Seperti halnya masakan Tiociu yang terkenal dengan pemakaian bahan-bahan segar, maka buburnya pun memakai hampir semua bahan segar.

Bumbu bubur:

  • 1 cangkir beras (150 gram), cuci bersih,dan keringkan,
  • 2 scallop, rendam dalam air,
  • 1.700 ml kaldu ikan,
  • 150 gram ikan fillet, potong lebar,
  • 2 sdm jahe cincang,
  • 1 sdm daun bawang,
  • 1 sdm daun ketumbar.

Bumbu perendam untuk ikan:

  • 1 sdm minyak wijen,
  • Garam secukupnya,
  • Merica secukupnya,
  • Gula pasir secukupnya.

Cara membuat:

  • Masukkan kaldu ikan ke kuali yang agak besar, masukkan scallop dan beras. Saat mendidih, kecilkan api dan masak selama 50-60 menit. Aduk sampai menjadi bubur dan terasa lembut.
  • Masukkan ikan ke dalam bumbu perendam. Pada saat bubur tersebut sudah siap, pindahkan ke mangkuk dan tambahkan ikan yang sudah direndam dengan bumbu perendam. Aduk sampai ikan tersebut sudah dimasak. Aturlah bumbu tersebut sebagai perasa.
  • Tambahkan daun ketumbar, jahe, dan daun bawang sebelum disajikan. 
  •  Selamat menikmati!...[ikj-wkbooks-odilia-ggl]

Saturday 29 May 2010

Kuetiaw Siram ala Kanton



Bahan :
- 300 gram mi kuetiaw,
- 1 butir telur, dikocok,
- 100 gram daging ayam atau babi,
- 12 ekor udan,
- 1 kekian iris tipis,
- 3 siung bawang putih cincang,
- 6 buah bawang merah iris tipis,
- Sawi hijau secukupnya,
- Wortel secukupnya,
- Garam secukupnya,
- ½ sdt merica,
- 1 sdm gula,
- 1 sdm saus tiram,
- 1 sdm minyak wijen,
- Daun bawang, iris tipis-tipis,
- Sedikit minyak sayur untuk menumis,
- 1 liter air,
- 1 sdm tepung kanji yang sudah diberi air,
- 1 sendok makan kecap asin .

Cara membuatnya :
  • Rebus kuetiaw sampai empuk, angkat tiriskan, campur dengan sedikit minyak, saus tiram, minyak wijen,
  • Panaskan wajan, masukan minyak secukupnya, tumis bawang merah, bawang putih sampai berubah warna dan harum, masukan daging ayam, udang, kekian, masak sampai matang. Masukan sayur dan aduk sebentar,
  • Tambahkan air kira-kira 1 liter, setelah air mendidih, masukkan garam, gula, dan merica. Aduk sampai rata kemudian tambahkan air kanji, setelah meletup-letup, masukkan telur, masak sebentar saja. Matikan api,
  • Tuang campuran daging di atas kwetiau, taburi daun bawang.
Perlu diketahui bahwa kuetiaw siram ini harus disajikan panas, bila sudah dingin rasanya sudah tak enak lagi...Selamat Menikmati! [ikj-pipit-rmi-ggl]

Friday 28 May 2010

Rujak Cingur

Rujak Cingur, makanan khas Surabaya ini sungguh menantang!..Terbuat dari aneka buah-buahan (kedondong, mangga muda, belimbing, nanas, bengkuang, mentimun, krai segar –sejenis mentimun), sayur-sayuran (krai rebus, kangkung, kacang panjang, taoge), tempe goreng, tahu goreng, lontong, tidak ketinggalan cingur (tulang rawan hidung sapi), dan kerupuk.

Tetapi letak tantangannya bukan cuma di situ saja. Bagi yang belum pernah merasakannya, tantangan pertama ada pada tampilannya yang campur aduk, berwarna hitam, kesan jorok karena sekilas bumbunya yang tercampur rata tampak lebih kotor seperti dari lumpur.
Warna hitam ini berasal dari petis udang yang diuleg bersama cabai, kacang tanah, bawang putih goreng, pisang batu muda, terasi, garam, dan gula.

 

Peralatan yang kita butuhkan untuk memulai me-rujak:
* Ulegan,
* Nampan,
* Piring,
* Dll.

Bahan:
* 50 gr kangkung yang sudah dibersihkan,
* 50 gr kecambah/ taoge
* 75 gr kecipir (belah dua memanjang),
* 75 gr mentimun,
* 100 gr bengkuang,
* 50 gr mangga muda,
* 75 gr tempe goreng,
* 100 gr tahu goreng,
* 250 gr cingur (tulang rawan hidung sapi) kulit kikil sapi, direbus,
* krupuk ketela atau ikan.

Bumbu Petis Rujak:
* 6-9 buah cabai rawit atau sesuai selera,
* 200 gr petis udang,
* 1-3 sdt terasi bakar,
* 1 buah pisang batu parut kasar,
* 1 sdt asam,
* 50 cc air matang .

Cara Membuat:
1. Rebus kangkung, kecambah, dan kecipir hingga matang, angkat.
2. Potong-potong ketimun, bengkuang, mangga muda, tempe goreng, tahu
goreng, dan cingur, sisihkan.
3. Buat bumbu rujak petis: haluskan cabai, terasi, kacang tanah goreng, dan
petis sampai tercampur rata. Masukkan parutan pisang batu, asam, dan air
matang, dihaluskan.
4. Cara menghidangkan: Campurkan bumbu rujak petis dengan sayuran rebus,
buah-buahan, tempe goreng, tahu, dan cingur. Aduk sampai rata. Lalu
tambahkan kerupuk di atasnya.
Hidangkan bersama nasi / lontong / ketupat.

Selamat mencoba! [ikj-allsaintus-piknet-ggl]

Wednesday 26 May 2010

Lumpia Vietnam (Vietnamese Springrolls)

 
Goi Guon atau lumpia basah Vietnam ini lebih menyehatkan karena tidak digoreng. Semua bahan segar termasuk sayuran dan udang dibungkus dalam kulit lumpia transparan. Rasa sayuran yang segar dan isinya bisa sesuai selera. Paling tepat disajikan dengan Nuoc Cham atau saus cabai khas Vietnam yang pedas segar. Nikmati segar setelah diracik dan digulung.

Bahan kulit lumpia:
  1. 150 gram terigu,
  2. 1 butir telur,
  3. 150 gram susu cair,
  4. ¼ sendok teh garam,
  5. Semua bahan kulit aduk jadi satu menjadi dadar.
Isi lumpia:
150 gram daging ayam/babi dan udang, direbus,  
2 buah jamur shitake rendam, potong-potong, 
25 gram bihun, seduh, 
1 buah mentimun hijau, potong korek api, 
1 buah wortel, potong korek api, 
1 sendok makan daun mint, cincang, 
100 gram asparagus, rebus, tiriskan, 
2 sendok makan kacang mete, cincang, 
3 siung bawang putih, haluskan.

Saus Pelengkap / Saus Nuoc Cam: 
3 sendok teh gula pasir, 
3 sendok makan kecap asin, 
1 buah cabai merah, buang biji, cincang kasar, 
2 sendok teh air jeruk lemon.
Cara Membuat Resep Kue Lumpia Vietnam dan Saus Nuoc Cam:
  1. Isi: Aduk jamur shitake, bihun, mentimun, daun mint, kacang mete, wortel, & bawang putih sampai rata.
  2. Ambil selembar kulit dadar beri isi, selipkan asparagus, lipat gulung
  3. Saus: Aduk rata, diamkan 15 menit
  4. Hidangkan lumpia dengan saus. [ikj-rini-google]

Tuesday 25 May 2010

Nasi Jamblang Cirebon (Jamblang Rice)

Awalnya Nasi Jamblang dibuat untuk para pekerja paksa di zaman Belanda yang sedang membangun jalan raya Daendels dari Anyer sampai Panarukan yang melewati wilayah Kabupaten Cirebon, tepatnya di Desa Kasugengan. Nasi Jamblang saat itu dibungkus dengan daun jati, mengingat bila dibungkus dengan daun pisang kurang tahan lama sedangkan dengan daun jati bisa tahan lama dan tetap terasa pulen. Hal ini karena daun jati memiliki pori-pori yang membantu nasi tetap terjaga kualitasnya meskipun disimpan dalam waktu lama. Uniknya, akan lebih nikmat dimakan secara tradisional dengan ’sendok jari’ /tangan dan alas nasi beserta lauk pauknya tetap menggunakan daun jati.

Berkunjung ke kota Cirebon, rasanya kurang lengkap kalau belum mencoba yang namanya Nasi Jamblang. Sebenarnya nasi ini adalah nasi putih biasa, namun menjadi unik karena disajikan di atas daun jati.
Berdasarkan data dari buku kuliner khas Cirebon, ada sekitar 300 penjual nasi atau sega Jamblang, baik yang di warung maupun yang dijajakan keliling. Nama Jamblang berasal dari nama daerah di sebelah barat kota Cirebon tempat asal pedagang makanan ini. Ciri khas makanan ini adalah penggunaan daun jati sebagai bungkus nasi. Makanan disajikan secara prasmanan. Menu yang tersedia antara lain sambal goreng (yang agak manis), tahu sayur, paru, semur hati atau daging, perkedel, sate kentang, telur dadar/telur goreng, telur masak sambal goreng, semur ikan, ikan asin, dendeng, tahu, dan tempe serta tidak ketinggalan blakutak, sejenis cumi-cumi yang dimasak bersama tintanya.

Bahan Resep Nasi Jamblang Khas Cirebon

Bahan:
12 potong tahu putih
8 butir bawang merah, iris halus
2 siung bawang putih, iris halus
2 batang daun bawang, potong 1 cm
2 buah cabai merah, potong miring, buang bijinya
1 buah tomat, potong 6
250 ml air
3 sdm kecap manis
1/4 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk

Cara Membuat Nasi Jamblang Khas Cirebon

Goreng tahu sampai kecoklatan, sisihkan
Tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu. Masukkan daun bawang dan cabai merah.
Aduk hingga matang
Masukkan tomat, tahu, air, kecap, garam, dan merica.
Masak sampai kuah kental dan bumbu meresap
untuk 6 porsi
Selamat menikmati!..[ikj-rmk-rommya-google]